Tuesday, November 10, 2015

7 Gedung Tertinggi Di Dunia


Sekarang ini sudah banyak sekali negara-negara maju yang memprioritaskan pada pembangunan gedung sebagai tanda akan kemajuan dan kekayaan negara mereka. Beberapa negara bahkan memiliki gedung pencakar langit yang tingginya melebihi gedung-gedung lainnya. Menariknya, gedung-gedung tertinggi tersebut paling banyak adalah di Asia. Berikut ini saya akan ulas tentang 7 gedung di dunia yang paling tinggi.

1. Burj Khalifa (Uni Emirat Arab) 



Burj Khalifa merupakan gedung pencakar langit di dunia yang paling tinggi, dengan ketinggian mencapai 828 meter. Dengan total 163 lantai, gedung ini diperkirakan mampu menampung 35.000 orang dalam satu waktu.

2. Abraj Al-Bait Towers (Saudi Arabia) 



Menara ini dikenal juga sebagai Mecca Royal Hotel Clock Tower, sebuah komplek bangunan yang terletak di Mekkah, Arab Saudi dan sangat dekat dengan Masjidil Haram. Menara dengan tinggi 601 meter ini pernah memegang beberapa rekor di dunia sebagai menara jam tertinggi di dunia, menara dengan jam terbesar di dunia, dan menara terluas di dunia. Total lantainya adalah 120 buah lantai.

3. One WTC (New York) 



One WTC singkatan dari One World Trade Centre. Dengan ketinggian 541 meter dan mempunyai 109 lantai, One WTC merupakan gedung tertinggi di bagian New York. Gedung ini merupakan rangkaian dari kompleks WTC di Manhattan, New York yang baru dibuka pada bulan November 2014 lalu.

4. Taipei 101 (Taiwan)


Pada bulan Juli tahun 2011 lalu, Taipei 101 mendapat sertifikasi LEED Platinum, yaitu penghargaan tertinggi dalam penilaian lingkungan. Gedung ini terdiri dari 101 lantai di permukaan, dan 5 lantai di bawah tanah, dengan ketinggian 501 meter.

5. Shanghai World Financial Centre 



Bangunan ini adalah sebuah gedung pencakar langit terletak di Shanghai. Tinggi gedung ini mencapai 492 meter,dengan jumlah lantai sebanyak 101 lantai, terdiri dari kantor, ruang konferensi, hotel, deck observasi, serta lantai dasar perbelanjaan.

6. International Commerce Center (Hong Kong)



ICC Tower atau International Commerce Center merupakan salah satu gedung di dunia yang paling tinggi dengan ketinggian yaitu 484 meter, dan terdiri dari 118 lantai. Di lantai teratas, yaitu lantai 118 terdapat kolam renang tertinggi di dunia. Bangunan ini diselesaikan pada tahun 2010 di Hong Kong.

7. Petronas Towers (Malaysia)



Petronas Towers berarti menara kembar, merupakan dua menara kembar di Kuala Lumpur. Petronas Towers memiliki 88 lantai dengan ketinggian 452 meter. Dibangun dari beton bertulang, dengan glass facade dan baja yang dirancang menyerupai motif seni dalam islam, merupakan cerminan muslim Malaysia. Menara Petronas ini pernah menjadi nomor satu gedung di dunia yang paling tinggi dari tahun 1998 sampai tahun 2004.

Sekian ulasan dari saya, tentang 7 gedung tertinggi di dunia. Semoga bermanfaat bagi anda yang telah membacanya :)

No comments:

Post a Comment